Selamat Datang di Website Departemen Agribisnis - IPB University

Agribisnis

Agribusiness Expo 2021 telah Sukses Digelar oleh Departemen Agribisnis FEM IPB

Departemen Agribisnis IPB University telah sukses menggelar sebuah expo kewirausahaan yang dikemas dalam kegiatan “Agribusiness Expo 2021. Kegiatan tersebut berlangsung secara daring pada 18 Desember 2021. Gelaran ini mengusung tema “Dealing Uncertainty and Dynamism Trend to Achieve Sustainable Business”. Kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya mengenalkan berbagai macam bisnis yang dijalankan oleh mahasiswa Agribisnis IPB angkatan 55.  Agribusiness Expo 2021 dibuka oleh ketua departemen Agribisnis, Dr. Ir. Dwi Rachmina, MSi.

Dalam expo ini terdapat 25 kelompok peserta yang ikut berpartisipasi dan merupakan mahasiswa Agribisnis 55 yang sedang mengambil Mata Kuliah Praktek Kewirausahaan. Terdapat tiga kategori bisnis dalam ekspo ini yaitu Food and Beverage, Fashion & Beauty dan Creative.

Screenshot (980) Screenshot (969) Screenshot (955) Screenshot (936)

Dr. Ir. Nunung Nuryartono. M.Si selaku Dekan Fakultas Ekonomi dan Manajemen (FEM) IPB University menyatakan bahwa dengan adanya kegiatan Agribussines Expo akan memberikan optimisme kepada kita semuanya dan memberikan modal kepada mahasiswa saat lulus nanti.

Sementara itu, Dr. Ir Drajat Martianto, M.Si, Wakil Rektor IPB University bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan menerangkan bahwa kegiatan ini merupakan suatu momentum yang luar biasa dalam memberikan ruang kepada mahasiswa, karena dalam decade terakhir ini banyak sekali hal-hal yang tidak terduga, banyak sekali kompleksitas masalah yang muncul dimana eranya vuca, volatility, uncerrtainty, ambiguity yang didepan mata kita, ditambah covid-19 yang memberikan situasi dan  tekanan dalam kehidupan salah satunya dalam dunia bisnis.

“Oleh karena itu, kita perlu membaca situasi yang tidak menentu ini sehingga diperlukan kemampuan untuk melakukan determinasi. Itulah hal yang penting sehingga bisnis yang kita jalankan bisa berkelanjutan”, tutur Dr.Ir Drajat Martianto.

Screenshot (846) Screenshot (850) Screenshot (853) Screenshot (924)

Selain Expo, pada momen ini juga digelar webinar  dengan beragam tema diantaranya “ How to identify and optimize the exixting potential to start a bussines” yang disampaikan oleh Rizkia Nufrina Putri, SE selaku Head of Operational Store Dawoon Indonesia dan “ Identifing and optimize business potential to boost company values” yang disampaikan oleh Abdul Choliq, S. Si selaku owner dan CEO sayuran pagi. Dalam webinar tersebut dihadiri oleh ratusan peserta yang datang baik dari mahasiswa IPB University maupun masyarakat umum.

Webinar dilaksanakan pada pagi hari dan dilanjutkan dengan expo kewirausahaan. Dalam expo tersebut dibuka oleh ketua pelaksana Agribusiness Expo 2021 dan Prof. Dr. Erika Budiarti Laconi, MS selaku Wakil Rektor bidang Inovasi Bisnis- kepala lembaga kawasan sains dan teknologi IPB. Kegiatan expo dilaksanakan secara daring dan para peserta expo yang berkunjung dalam setiap room breakout zoom akan dimanjakan oleh berbagai penawaran produk mulai dari makanan, minuman, pakaian, peralatan makan, sampai kecantikan.

Screenshot (893) Screenshot (874) Screenshot (885)

Kegiatan berakhir dengan pengumuman pemenang dari kompetisi bisnis yang telah dilakukan penilaian sebelumnya oleh beberapa praktisi bisnis sampai lembaga perbankan. Penghargaan bisnis terbaik kategori Food and Beverage 1 berhasil diraih oleh tim Sanesto, penghargaan bisnis terbaik kategori Food and Beverage 2 berhasil diraih oleh tim kolaborasi Sangrow Farm, penghargaan bisnis terbaik kategori creative berhasil diraih oleh tim clove.id, Sementara tim Parama.idn berhasil meraih dua penghargaan sekaligus yaitu bisnis terbaik kategori fashion and beauty dan video company profile terbaik. Selain itu, juga terdapat penghargaan untuk video terfavorit ads yang dihitung berdasarkan jumlah likes reels Instagram yang berhasil diraih oleh tim Happyroll.